Kejuaraan Nasional Speed offroad

SMN dok.Pribadi
SMN Agendakan 7 Putaran Kejurnas IXOR Musim 2015. Ajang balap Speed offroad gelaran SMN bertajuk "Indonesia eXtreme Offroad Racing (IXOR)" 2014 telah tuntas.

Dan pada musim 2015 nanti, PT Sarana Media Nusantara (SMN) akan kembali menggelar kejuaraan tersebut dengan titel Kejuaraan Nasional. “Alhamdulillah, pada ajang Munas IMI 2014, PP-IMI memberikan status Kejuaraan Nasional kepada PT Sarana Media Nusantara sebagai promotor dan penyelenggara, sehingga ajang ini akan dilangsungkan dengan nama Kejuaraan Nasional Indonesia eXtreme Offroad Racing 2015 Series (Kejurnas IXOR 2015)," pungkas Andhi Satria, Direktur Media & Sponsorship SMN kepada SPORTKU.com. "Tanggal, tempat penyelenggaraan serta nama ajang balap tersebut masih menunggu konfirmasi resmi dari Pengurus Pusat Ikatan Motor Indonesia (PP-IMI).

Foto-foto KejurNas Speed Offroad Sirkuit Paramount BSD (blogger)

Kami telah mengajukan rencana agenda sebanyak 7 putaran untuk ajang balap ndonesia eXtreme Offroad Racing 2015," lanjut Andhi Satria. Berikut adalah jadwal yang telah diajukan oleh PT Sarana Media Nusantara (SMN) kepada pihak Pengurus Pusat Ikatan Motor Indonesia (PP-IMI), untuk mendapatkan persetujuannya:


  • Putaran 1 : Batulicin, Kal Sel, 14-15 Maret 2015 
  • Putaran 2 : Serang, Banten, 09-10 Mei 2015 
  • Putaran 3 : Semarang, Jawa Tengah, 06-07 Juni 2015 
  • Libur Puasa dan Ied Fitri 16 Juni - 17 Juli 2015 
  • Putaran 4 : Kalijati, Jawa Barat, 29-30 Agustus 2015 
  • Putaran 5 : DKI, New Paramount, 19-20 September 
  • Putaran 6 : Jawa Timur, 10-11 Oktober 
  • Putaran 7 : Banjar Baru, Kal Sel, 07-08 November 2015 



Selain mengajukan jadwal Kejurnas IXOR 2015, pihak SMNSPORT juga telah mengirimkan permohonan kepada PP-IMI untuk dapat menambah group balap baru dengan nama Group Diesel yang akan menampung berbagai kendaraan dengan mesin Diesel. Detail peraturan mengenai Group Diesel akan disampaikan dalam waktu dekat sehingga para calon pembalap dan rumah modifikasi dapat mempersiapkan kendaraannya tepat waktu.
Sumber Berita : http://.sportku.com/

Posting Komentar

0 Komentar