Tour De Carita : Bersepeda Ke Pantai Carita Banten

tour de carita
BINBIC
Bertajuk Tour De Carita yang diadakan oleh Indonesia Touring Cycle Community, Sabtu-Minggu, 27-28 April 2019 kemarin diikuti sekitar 50 peserta, dari berbagai jenis sepeda. Ada sepeda yang bener-bener untuk touring dengan perlengkapannya seperti tenda, sleepingbag, kompor, gelas, dan asesoris lain ciri khas sepeda touring, ada pula sepeda kecil-kecil, sepeda seli, sepeda lipat, ada juga sepeda MTB. Yach sepeda MTB serba guna ini banyak juga yang ikut tour de Carita ini.

Tour De Carita, menurut pandangan admin yang juga ikut dan ini sifatnya obyektif belaka, guna bisa update ni Blog hehehe.... Admin sendiri ikut Tour de Carita, kepastiannya hanya sehari sebelum keberangkatan, maklum ada beberapa tugas negara yang harus dikerjakan, sebagai umat. Sedangkan Tim Binbic Bintaro Bike Community sendiri sudah jauh-jauh hari anggota mendaftarkan diri untuk ikut serta. 

SIMAK VIDIO PERJALANAN TANGERANG-PANTAI CARITA
Tak kurang ada 10 perserta dari Binbic yang menyatakan ikut Tour de Carita ini, satu diantaranya sudah pernah ke Labuan. Ternyata ada yang cancel karena pekerjaan sehingga admin bisa menggantikannya. Dan ini adalah kali kedua admin gowes ke Labuan. Yang pertama dulu memang hanya dari Binbic saja, tetapi kini bersama pesepeda yang lainnya. Labuan dan Carita kan bertetangga. 

Tour de Carita dimulai dari Tangerang tepatnya di Hotel Amaris Citra Raya, kemudian menuju Rangkasbitung untuk makan siang di Rumah Makan Aqaba. Dengan perjalanan kurang lebih 3,5 jam plus istirahat, ngopi, ngudud di beberapa titik. 

Setelah makan siang dilanjutkan dengan menanjak ke Pandeglang, dan peserta tour de Carita kumpul kembali di alun-alun Pandeglang. Sekitar pukul 14.30 perserta Binbic masih tetap kompak tiba di alun-alun kota Pandeglang. Dilanjutkan ke Saketi, walaupun cuaca dengan keadaan hujan, namun justru hujan membuat semangat gowes meningkat... Di pertigaan Mengger, beberapa peserta tour de Carita terlihat melewati jalur Mandalawangi, jalur Bangangah yang terkenal tanjakannya, itupun kalau kita datang dari labuan atau Carita ke Pandeglang. Panitia memang menentukan trek ke Saketi untuk menuju Pantai Carita.

Dari Pandeglang ke Pantai Carita tepatnya Mutiara Carita Cottage ditempuh dalam 3,5-4 jam juga, sehingga sore sekitar pukul 18.30 WIB peserta tour de Carita sudah pada finish di Pantai Carita. Memang berbeda Admin rasa, saat yang pertama ke Labuan via Mandalangi atau tanjakan Bangangah. Yang kedua ini terasa lebih cepat, yang pertama tiba di Labuan sekitar pukul 20.00 WIB.

SIMAK AKTIVITAS DI CARITA COTTAGE



Posting Komentar

0 Komentar